Friday, August 27, 2021

Permukiman baru di Nagari Padang Tarok untuk transmigran dari pulau Jawa

Foto

Nagari Padang Tarok terletak di kabupaten Sijunjung, kecamatan Kamang baru.

Memiliki luas 37,57 kilometer persegi dengan 4 jorong, terdiri dari:

1. Jorong koto tangah

2. Jorong Muaro buan

3. Jorong pintu batu

4. Jorong Binuang aia putiah/jorong Binuang sakti.

Pada tahun 2017, ada penambahan wilayah permukiman baru, yang letaknya tidak jauh dari jorong koto tangah Nagari Padang Tarok, tepatnya di mudiak Siau. Yang dulunya hanya hutan, dan sekarang sudah menjadi perkampungan baru khususnya untuk para transmigran dari pulau Jawa, dan sebagian dari sumatera. Untuk SP.1 terdiri dari blok A, blok B,  blok C, dan blok D.

Akses jalan menuju trans Padang Tarok

Lokasi transmigrasi ini berada 13 km dari pusat Nagari Padang Tarok, tetapi dengan akses jalan yang masih belum memadai, untuk mengakses menuju Trans Nagari Padang Tarok, memakan waktu lebih kurang dari 30 menit untuk  bisa sampai ke trans Padang Tarok.